BERBAGI TAKJIL KEPADA SESAMA DI BULAN RAMADHAN
Pada bulan Ramadan, seringkali banyak ditemui orang atau kelompok yang membagikan makanan secara gratis baik di dalam masjid, musala, atau di jalan raya. Semua ini dilakukan tidak lain karena niat untuk berbagi di bulan yang suci ini. Di Indonesia, memberi makanan secara gratis pada bulan Ramadan banyak dikenal dengan istilah memberi takjil, baik berupa makanan ringan ataupun nasi. Tujuan utamanya pun adalah demi membatalkan puasa yang telah dikerjakan selama seharian penuh. Sebagai wujud rasa persaudaraan antar sesama dan mengamalkan nilai - nilai Dasa Darma, Gugus Depan Kabupaten Blitar 05.013/05.014 Pangkalan SMA Negeri 1 Srengat mengadakan kegiatan bagi takji kepada sesama di bulan Ramadhan di perempatan Poluhan Kecamatan Srengat pada tanggal 6 Juni 2018. Kegiatan ini dimulai pada pagi hari engan mempersiapkan takjil yang akan dibagikan, lalu dibungkus satu persatu sampai akhirnya siap untuk dibagikan. Berikut dokumentasi dari kegiatan Bagi Takjil kepada sesama di bulan Ramadhan:
0 Komentar